Kamis, 10 Juli 2014

" TEBARKAN SALAM " Part.5 "Siapa yang memulai salam.??" Tatkala sebagian muslim bertemu dengan muslim lainya, baik itu dia mengenalnya atau tidak mengenalnya maka disyari'at-kan untuk agar mengucapkan salam. Keutamaan mengucapkan salam terlebih dahulu atau pertama kali Beliau sudah sampaikan:"Sesungguhnya orang yang utama disisi Allah adalah yang memulai(mengucapkan/memberi ) Salam."(H.R Bukhari, no:6247. Muslim, no:2168. Dari Abu umamah). Lalu siapakah yang harus memulai mengucapkan dan memberi salam..??? Beliau Sholallahu alaeihi wa sallam menjelaskan:"Hendaknya yang kecil(muda) mengucapkan salam kepada yang lebih tua(darinya), yang berjalan kepada yang duduk, yang sedikit kepada yang banyak."(H.R Bukhari, no:6231,6232. Thirmidzi, no:2703,2704. Muslim, no:2160. Dari Aboo Hurairah.) Dalam riwayat lain ada tambahan:"mengucapkan salam orang yang berkendara kepada yang berjalan."(H.R Aboo Dawud.)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar